Selamat Datang di Blog Ir.Fanz

Cara Menyimpan File M.Office Langsung ke PDF

Saat ini rata – rata file yang diupload dan digunakan yaitu file PDF.  Jenis file ini memiliki kelebihan yaitu mudah untuk disimpan, tidak mudah terkena virus di banding dengan file .doc.  Selain itu jika anda suka dan sering embuat tutorial dan e-book format PDF lah yang dipakai karena lebih praktis.  Pada kesempatan ini saya akan sharing mengenai cara menimpan file M.Office ke bentuk PDF.
Saat ini virus di dunia komputer semakin banyak dan beragam.  Kebanyakan mereka menyerang file Microsoft Office baik doc, ppt, exl dll.  Untuk mengantisipasi itu semua maka perlu menyimpan file tersebut ke dalam bentuk PDF.  Caranyapun beragam bisa menggunakan software tertentu, secara online mapun secara langsung di M.Office.
Akan tetapi jika di lihat sekarang menu penyimpanan menjadi file PDF di Office 2007 tidaklah tersedia.  Oleh karena itu kita harus menginstall addon tambahan ke M. Office.  Addon tersebut bernama SaveAsPDFandXPS, dan bisa anda download di sini.  Setelah anda download kemudian install di komputer anda.

Cara penggunaannya pun sangat mudah, setelah anda enginstall addon tersebut maka akan muncul menu penyimpanan Doc ke PDF.

save doc to PDFmenyimpan file ke PDF
Dengan demikian maka file M. Office anda baik Word, Excel, Power Point bisa langsung di simpan dalam bentuk PDF, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

No Response to "Cara Menyimpan File M.Office Langsung ke PDF"

Posting Komentar